Prospek Saham Bank BBRI dan BBNI di Saat Rencana Buyback Saham
![]() |
(Foto Harga Saham BBRI dari Google Finansial) |
PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. (BBRI) dan PT Bank Negara Indonesia Tbk. (BBNI) kompak akan melakukan pembelian kembali saham (buyback) pada awal tahun ini. Bagaimana prospek saham kedua bank pelat merah di tengah rencana aksi buyback saham? Buyback saham merupakan proses pembelian saham yang sudah beredar di pasar dari para investor yang dijalankan oleh emiten.
Baca Juga: Rekomendasi Saham dan Pergerakan IHSG Hari Ini, Jumat 7 Februari 2025
Dalam menjalankan buyback saham, emiten menggunakan dana miliknya untuk memperoleh saham. BBRI sendiri menyiapkan dana Rp3 triliun. Sementara BBNI mengalokasikan Rp905 miliar untuk buyback saham.
Senior Market Chartist Mirae Asset Sekuritas Nafan Aji Gusta mengatakan buyback saham dilakukan sebagai upaya meningkatkan stabilitas harga saham di pasar. Adapun, seiring dengan gelaran buyback saham, gerak saham emiten dinilai akan terpengaruh.
Sementara itu, saat ini gerak saham BBRI dan BBNI masih lesu. Pada perdagangan hari ini, Kamis (6/2/2025), harga saham BBRI turun 4,11% ke level Rp3.970 per lembar. Harga saham BBRI pun melorot 5,7% sepanjang tahun berjalan (year to date/ytd).