Persiapkan Diri, Cara Daftar CPNS Tahun 2025, Cek Formasi Terbaru di Tahun Ini
![]() |
(Foto Persiapkan Diri, Cara Daftar CPNS Tahun 2025, Cek Formasi Terbaru di Tahun Ini) |
Faktor-faktor yang Mempengaruhi CPNS 2025
- Formasi yang Belum Terisi: Salah satu alasan utama dibukanya seleksi CPNS 2025 adalah karena formasi CPNS 2024 yang belum sepenuhnya terisi. Diperkirakan ada sekitar 300.000 hingga 400.000 posisi yang dibutuhkan untuk mengisi berbagai jabatan.
- Penambahan Kementerian Baru: Peningkatan jumlah kementerian di bawah pemerintahan Presiden Prabowo Subianto juga menjadi faktor pendorong. Jumlah kementerian meningkat dari 34 menjadi 48, sehingga kebutuhan ASN di berbagai kementerian dan lembaga baru pun meningkat.
- Persetujuan Presiden: Pelaksanaan pengadaan CPNS untuk mengisi kekosongan jabatan baru dapat direalisasikan apabila telah mendapatkan izin dari Presiden Prabowo Subianto.
Formasi yang Cocok untuk Daftar CPNS 2025 Lulusan SMA/SMK
CPNS 2025 memberikan peluang bagi lulusan SMA/SMK untuk berkarir di pemerintahan. Formasi untuk lulusan SMA/SMK di CPNS 2025 meliputi berbagai bidang.
Berikut beberapa formasi CPNS 2025 yang cocok untuk lulusan SMA/SMK
- Kejaksaan RI: Pengelola Penanganan Perkara.
- Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham): Penjaga Tahanan, Petugas Pemasyarakatan, dan Petugas Imigrasi.
- Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK): Polisi Kehutanan, Pelatih dan Perawat Satwa Liar, Pemelihara Tumbuhan, serta Petugas Pengamanan Hutan dan Hasil Hutan.
- Kementerian PUPR: Operator Sumber Daya Air, Petugas Operasi dan Pemeliharaan, serta Penilik Jalan (khusus SMK Teknik atau SMA jurusan IPA).
- Kemendikbudristek: Polisi Khusus Cagar Budaya.
- Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM): Operator Pemboran, Operator Kilang dan Utilitas serta Pemantau Gunung Api (khusus SMK).
- Badan Intelijen Negara (BIN): Pengelola Administrasi Intelijen.
- Pemerintah Daerah: Pemadam Kebakaran dan Satpol PP.
Selain itu, formasi lain yang mungkin tersedia termasuk Tenaga Administrasi di berbagai Kementerian/Instansi, Pengemudi Ambulance (Dinas Kesehatan/Pemda), dan Penata Laksana Penyehatan Lingkungan (Otorita IKN).
Formasi yang Cocok untuk Daftar CPNS 2025 yang Sepi Peminat
Untuk CPNS 2025, berikut adalah beberapa instansi pusat dan daerah yang memiliki formasi sepi peminat pada seleksi CPNS 2024, yang bisa menjadi acuan untuk seleksi mendatang:
- Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Formasi: 65).
- Pemerintah Kota Gorontalo. (Jumlah Formasi: 5, Jumlah Pelamar: 13).
- Pemerintah Kabupaten Purworejo.
Selain itu, formasi seperti Perancang Peraturan Perundang-undangan, Penata Keprotokolan, Pranata Komputer, dan Analis Hukum juga memiliki potensi menjadi formasi dengan sedikit peminat.
MenPAN RB Rini Widyantini menyampaikan bahwa seleksi CPNS 2025 akan bergantung pada arahan Presiden Prabowo Subianto. Saat ini, ada sekitar 300 ribu hingga 400 ribu formasi yang belum terisi, sehingga menjadi perhatian untuk seleksi berikutnya.
Memahami instansi-instansi yang sepi peminat bisa menjadi strategi cerdas untuk meningkatkan peluang lolos.
Formasi Baru di CPNS Tahun 2025
Seleksi CPNS 2025 diperkirakan akan menawarkan 300.000 hingga 400.000 formasi jabatan yang tersebar di berbagai instansi pemerintah. Formasi ini akan mencakup kebutuhan tenaga kerja di kementerian dan lembaga baru yang dibentuk dalam pemerintahan Presiden Prabowo Subianto, serta di instansi pusat dan daerah yang masih kekurangan pegawai.
Meskipun rincian formasi CPNS 2025 belum diumumkan secara resmi, pemerintah memprioritaskan pemenuhan formasi yang belum terisi dari seleksi sebelumnya. Pemerintah juga menargetkan agar formasi yang dibuka dapat menjangkau berbagai latar belakang pendidikan.
Beberapa contoh formasi CPNS 2025 untuk lulusan SMA/SMK meliputi Petugas Pemasyarakatan di Kemenkumham dan Polisi Kehutanan di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.
Pemerintah menekankan pentingnya pemetaan kebutuhan tenaga ASN di seluruh instansi. Dengan demikian, seleksi CPNS 2025 diharapkan dapat memenuhi kebutuhan nyata akan tenaga kerja yang kompeten dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
Daftar Instansi Baru pada CPNS 2025
Dalam seleksi CPNS 2025, terdapat 22 kementerian baru yang akan terlibat. Kementerian-kementerian ini dibentuk untuk memenuhi kebutuhan aparatur sipil negara seiring dengan bertambahnya jumlah kementerian di Indonesia. Berikut adalah daftar kementerian baru yang akan terlibat dalam seleksi CPNS 2025:- Kementerian Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat
- Kementerian Koordinator Bidang Politik dan Keamanan
- Kementerian Koordinator Bidang Hukum, Hak Asasi Manusia, Imigrasi, dan Pemasyarakatan
- Kementerian Koordinator Bidang Pangan
- Kementerian Hukum
- Kementerian Hak Asasi Manusia (HAM)
- Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan
- Kementerian Kehutanan
- Kementerian Lingkungan Hidup/Kepala Badan Pengendalian Lingkungan Hidup
- Kementerian Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan
- Kementerian Pekerjaan Umum
- Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman
- Kementerian Transmigrasi
- Kementerian Koperasi
- Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM)
- Kementerian Pariwisata
- Kementerian Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Ekonomi Kreatif
- Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah
- Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi
- Kementerian Kebudayaan
- Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional
- Kementerian Perlindungan Pekerja Migran Indonesia/Kepala BP2MI
Link pendaftaran CPNS 2025 beserta Tutorial dan Langkah yang Benar
Mendaftar CPNS 2025, melalui laman https://sscasn.bkn.go.id/bukupetunjuk agar tidak salah dan tepat saat mendaftarkan Akun SSCASN dengan baik dan benar.
Pendaftaran CPNS pada tahun ini bisa dimulai dengan membuat akun SSCASN dan mendaftar pada formasi yang dituju melalui laman sscasn.bkn.go.id.
Laman tersebut akan menampilkan daftar instansi pusat maupun daerah beserta jumlah kebutuhan CPNS.