Cetak Kartu Ujian SKD CPNS 2024 Resmi dimulai Pada Tanggal 9 Oktober

 
(Foto Pengumuman Cetak Kartu Ujian SKD CPNS 2024 dari bkn.go.id)

Badan Kepegawaian Negara (BKN) resmi mengumumkan bahwa para pelamar CPNS 2024 bisa mulai mencetak Kartu Ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) pada 9 Oktober 2024. Melalui unggahan di akun Instagram resminya, BKN menyatakan kartu ujian tersebut bisa diakses di laman sscasn.bkn.go.id, bersamaan dengan pengumuman jadwal dan titik lokasi ujian oleh instansi yang dilamar.

Tahap penjadwalan SKD CPNS 2024 saat ini masih berlangsung dan akan diumumkan secara bertahap oleh instansi pemerintah mulai 9 hingga 15 Oktober 2024. 

Pengumuman ini mencakup tanggal, waktu, serta lokasi ujian, dan para peserta diimbau untuk memantau informasi secara berkala di laman resmi instansi terkait.

Para pelamar yang telah lolos tahap seleksi administrasi pasca-sanggah diharapkan segera mencetak kartu ujian setelah jadwal resmi diumumkan oleh masing-masing instansi. 

Sebagai catatan, meskipun kartu ujian bisa dicetak saat ini, informasi mengenai tanggal dan sesi ujian masih menunggu pengumuman lebih lanjut.

Unggahan BKN tersebut disambut dengan antusias oleh para pelamar, seperti yang terlihat dari komentar akun @alberteiinsteinn_ yang menuliskan, 

"Semangat teman-teman, semoga lulus CPNS tahun ini," serta akun @gsdrms yang berkomentar, "Bismillah."

Cara Cetak Kartu Ujian CPNS 2024 Mudah

(Foto contoh kartu ujian SKD CPNS 2024 dari sscasn.bkn.go.id)
Untuk mencetak kartu ujian CPNS 2024, berikut adalah langkah-langkah yang perlu diikuti:
Akses Portal SSCASN: Kunjungi situs resmi di sscasn.bkn.go.id.
  • Login: Masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan kata sandi yang telah didaftarkan. Jangan lupa untuk memasukkan kode captcha yang muncul.
  • Menu Resume Pendaftaran: Setelah berhasil login, pilih menu "Resume Pendaftaran".
  • Tunggu Pengumuman Pasca-Sanggah: Kartu ujian dapat dicetak setelah masa sanggah berakhir dan hasil akhir seleksi administrasi diumumkan, yang dijadwalkan dari 23 hingga 29 September 2024.
  • Cetak Kartu Ujian: Setelah pengumuman, tombol "Cetak Kartu Peserta Ujian" akan muncul. Klik tombol tersebut untuk mengunduh kartu dalam format PDF.
  • Cetak Kartu: Gunakan kertas ukuran A4 untuk mencetak kartu ujian. Pastikan untuk tidak melaminating atau membungkus kartu dengan benda lain.
  • Ketentuan Tambahan
  • Pastikan mencetak kartu dengan tinta warna dan mengikuti instruksi pemotongan pada bagian garis putus-putus.
  • Jika mengalami masalah saat mencetak, pastikan masa sanggah telah selesai dan periksa koneksi internet Anda. Jika masalah berlanjut, hubungi panitia seleksi.
Dengan mengikuti langkah-langkah ini, Anda akan siap untuk mencetak kartu ujian CPNS dan melanjutkan ke tahap seleksi berikutnya.

Hal Penting Sebelum Ujian SKD CPNS 2024

Beberapa hal yang bisa Anda perhatikan sebelum ujian SKD CPNS 2024 yaitu
  • Memakai pakaian putih, celana hitam polos dan menggunakan sepatu hitam full.
  • Tidak memakai tali pinggang karena akan ada pengecekan sebelum memasuki ruang tes.
  • Membawa alat tulis seperti pena hitam dan pensil untuk coret-coret pas tes (saran) namun biasanya pihak panitia BKN Regional sudah mempersiapkan.
  • Membawa kartu Ujian SKD CPNS dan KTP.
Next Post Previous Post