Diduga Mualaf Usai Posting Video Berjilbab di Masjid, Apa Agama Listy Chan?

 

(Foto Listy Chan Mualaf dari Instagram)

Listy Chan, eks pentolan EVOS sekaligus gamers diduga telah mualaf atau memeluk agama Islam. Kabar Listy Chan mualaf ini diumumkan oleh dirinya sendiri melalui postingan di akun sosial media pribadinya, dimana ia tampak mengenakan jilbab dan berada di sebuah masjid. Hal ini pun membuat sejumlah orang mempertanyakan agama Listy Chan. 

Dalam kontennya itu, Listy Chan lantas memperlihatkan momen saat dirinya berada di sebuah masjid. Ia terlihat cantik dan anggun saat mengenakan kemeja dan jilbab berwarna putih yang menutupi area kepalanya. 

Agama Listy Chan 

Meski sudah mempublikasikan momen saat ia diduga masuk Islam dan mengenakan jilbab, namun belum diketahui pasti apakah Listy Chan benar-benar menjadi mualaf saat ini. Sesaat setelah unggahannya ini viral di Instagram, Listy Chan mendapat ribuan komentar dari netizen yang menyambut hangat keputusannya tersebut. 

Pemilik nama asli Listyani tersebut sebelumnya menganut agama Kristen. Lahir pada 29 April 1997, Listy berkarier di dunia eSport usai ia memutuskan berhenti kuliah di Universitas Tarumanegara, Jakarta. Ia mulai mengenal dunia game saat menjalin pertemanan dengan rekan kuliahnya, Gustian, atau yang lebih dikenal dengan Reckt. 

Meski sempat tertimpa masalah yang bertubi-tubi, kecintaan Listy pada dunia gaming tetap besar. Ia masih aktif membagikan aktivitasnya saat bermain game lewat kanal YouTube miliknya. Tak hanya game, Listy juga mengunggah konten lain seperti daily vlog, travelling, hingga review makanan.  




Next Post Previous Post