Cek Jadwal ANBK 2024 untuk SD dan SMP, Siswa Harus Siap!
(Foto oleh Riza Azhari dari iStockphoto) |
ANBK tahun 2024 akan dilaksanakan dalam rentang waktu September hingga November 2024.
Pada tahun ini, ANBK akan digelar dalam bentuk digital dan semidigital menggunakan komputer untuk menampilkan dan menjawab soal-soal asesmen.
Siswa yang ingin mengikuti ANBK 2024 harus memenuhi beberapa syarat yang telah ditetapkan oleh Kemendikbud Ristek.
Berikut beberapa syarat tersebut:
- Siswa terdaftar dalam pangkalan Dapodik atau EMIS dan memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) valid.
- Perwakilan siswa kelas 5 (SD/sederajat), kelas 8 (SMP/sederajat), kelas 11 (SMA/sederajat).
- Siswa jenjang SD/sederajat wajib memiliki laporan penilaian hasil belajar mulai dari semester ganjil kelas I hingga semester genap kelas 4.
- Siswa jenjang SMP/sederajat wajib memiliki laporan penilaian hasil belajar semester 1-2 di kelas 7.
- Siswa jenjang SMA/sederajat wajib memiliki laporan penilaian hasil belajar semester 1-2 di kelas 10.
- Siswa dari Sekolah Indonesia Luar Negeri (SILN), SPK, dan PKBM di luar negeri, berstatus Warga Negara Indonesia (WNI).
- Siswa penyandang disabilitas adalah peserta didik penyandang disabilitas sensorik (disabilitas rungu dan/atau disabilitas wicara) dan/atau disabilitas fisik yang tidak memiliki hambatan intelektual dan membaca serta dapat mengerjakan ANBK secara mandiri.
Jadwal ANBK 2024 untuk SD dan SMP adalah sebagai berikut:
SD/SDLB/MI/Sederajat:
- Tahap 1: 28-31 Oktober 2024
- Tahap 2: 4-7 November 2024
SMP/SMPLB/MTs/Sederajat:
- 9-12 September 2024
Untuk siswa SMP sederajat, tahapan pelaksanaan ANBK 2024 sebagai berikut:
- Sinkronisasi simulasi AN SMP sederajat: 2-4 Agustus 2024
- Simulasi SMP sederajat: 5-8 Agustus 2024
- Sinkronisasi gladi bersih AN SMP/sederajat: 30 Agustus - 1 September 2024
- Gladi bersih AN SMP/sederajat: 2-5 September 2024
- Sinkronisasi pelaksanaan AN SMP/sederajat: 6-8 September 2024
- Pelaksanaan AN SMP/sederajat: 9-12 September 2024
- Pelaksanaan AN Paket B: 14-15 September 2024
Jenjang SD sederajat memiliki tahapan pelaksanaan ANBK 2024 sebagai berikut:
- Sinkronisasi simulasi AN SD/sederajat: 20-22 September 2024
- Simulasi AN SD/sederajat: 23-26 September 2024
- Sinkronisasi gladi bersih AN SD/sederajat tahap 1: 11-13 Oktober 2025
- Gladi bersih AN SD/sederajat tahap 1: 14-17 Oktober 2024
- Sinkronisasi gladi bersih AN SD/sederajat tahap 2: 18-20 Oktober 2025
- Gladi bersih AN SD/sederajat tahap 2: 21-24 Oktober 2024
- Sinkronisasi pelaksanaan AN SD/sederajat tahap 1: 25-27 Oktober 2024
- Pelaksanaan AN SD/sederajat tahap 1: 28-31 Oktober 2024
- Pelaksanaan AN Paket A tahap 1: 2-3 November 2024
- Sinkronisasi pelaksanaan AN SD/sederajat tahap 2: 1-3 November 2024
- Pelaksanaan AN SD/sederajat tahap 2: 4-7 November 2024
- Pelaksanaan AN Paket A tahap 2: 9-10 November 2024