Web Sscasn Tidak Dapat diakses Mulai Hari Ini 1 Agustus 2024? Pendaftaran CPNS 2024 di Jadwalkan Buka di Minggu ke-3
![]() |
(Foto jumlah pelamar Sekolah Kedinasan melalui laman Instagram) |
Sementara itu sekarang sudah bulan Agustus 2024 ditandai telah diawali tanggal 1 Agustus 2024 yang jatuh pada hari Kamis.
Lantas akun SSCASN 2024 di link https //sscasn.bkn.go.id 2024 untuk daftar CPNS 2024 akan akan dibuka?
Sebelumnya Menpan-RB Abdullah Azwar Anas mengungkapkan pendaftaran CPNS akan dibuka pada Juli-Agustus 2024.
Rencana pemerintah membuka pendaftaran CPNS 2024 ini telah mengalami penundaan.
Hal ini lantaran proses masih dalam tahap verifikasi dan validasi formasi.
Hal ini dikatakan Kepala Biro Hukum, Komunikasi, Informasi Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB), Mohammad Averrouce.
Menurutnya, saat ini masih ada beberapa kementerian/lembaga yang belum mengusulkan jumlah finalisasi rincian formasi.
"Sampai akhir Juli, finalnya kementerian/lembaga yang mengusulkan belum sampai 200.000 formasi," ungkap Averrouce dikutip dari keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Selasa (30/7/2024).
Cara Buat Akun SSCASN CPNS Agustus 2024
- Akses portal SSCASN di sscasn.bkn.go.id.
- Klik menu "Buat Akun", lalu akan muncul tampilan "Langkah 1: Pengecekan Identitas"
- Masukkan sesuai KTP data-data berikut: Nomor Induk Kependudukan (NIK), nomor Kartu Keluarga, nama lengkap, tempat lahir, dan tanggal lahir.
- Masukkan nomor handphone dan email pribadi yang aktif.
- Masukkan kode CAPTCHA.
- Setelah data di atas dimasukkan klik Lanjutkan.
- Kemudian akan muncul tampilan Langkah 2: Lengkapi Data.
- Masukkan email, nama tanpa gelar (sesuai ijazah), tempat lahir (sesuai KTP), kab/kota lahir (sesuai ijazah), dan tanggal lahir (sesuai ijazah).
- Pilih jenis kelamin yang sesuai.
- Unggah foto scan KTP maksimal 200 kb.
- Unggah swafoto sesuai dengan ketentuan.
- Klik Lanjutkan.
- Lalu, akan muncul tampilan langkah 3: Pengecekan Ulang Data.
- Pendaftar harus melakukan pengecekan ulang terhadap data-data yang sudah ada dan dimasukkan.
- Sebelum akhiri proses pendaftaran akun, pelamar akan ditanya kembali, apakah data yang diinput sudah sesuai atau belum.
- Jika sudah sesuai, cetak kartu informasi akun.
- Pilih menu "Cetak Informasi Pendaftaran".
- Setelah mencetak Kartu Informasi Akun, lanjutkan dengan proses "Login Pendaftaran".
Berikut adalah sejumlah file dokumen atau berkas yang perlu disiapkan untuk mendaftar seleksi CPNS 2024:
- Pasfoto berlatar belakang merah ukuran maksimal 200 kb dengan format jpeg/jpg
- Swafoto ukuran maksimal 200 kb dengan format jpeg/jpg
- Kartu Tanda Penduduk (KTP) ukuran maksimal 200 kb dengan format jpeg/jpg
- Ijazah ukuran maksimal 800 kb dengan format pdf
- Sertifikat Pendidik (Serdik) atau Surat Tanda Registrasi (STR) ukuran maksimal 800 kb dengan format pdf
- Transkrip nilai ukuran maksimal 500 kb dengan format pdf
- Dokumen lain sesuai dengan ketentuan jenis formasi dan instansi yang dilamar.