Nonton Anime Ishura Episode 12 Sub Indo Aman dan Legal
(Foto cuplikan anime Ishura dari IMDB) |
Anime Ishura episode 12 sub Indo kapan tayang? Simak sinopsis dan jadwal tayang anime tersebut selengkapnya di sini. Nonton anime Ishura episode 12 sub Indo yang resmi dan legal bakal tersedia di platform streaming Disney+ Hotstar pada hari Rabu (20/3/2024). Masih mengikuti salah satu judul anime pada musim dingin 2024 yang satu ini?
Kabarnya anime yang satu ini bakal memasuki episode yang ke-12 sekaligus menjadi episode finale atau episode terakhir untuk Season 1. Ya, Ishura Season 1 tampaknya bakal berakhir sebentar lagi. Apakah Anda sudah siap menantikan Ishura episode 12 yang bakal menjadi penutup Season 1? Ngomongin soal Ishura episode 12, plotnya akan berfokus pada para Shura yang akan menuju ke Aurethia, mereka yang selamat dari pertempuran datang dengan motifnya masing-masing. Pertempuran baru untuk menentukan "pahlawan sejati".
Kira-kira bakal seperti apa penutup Ishura Season 1? Berikut ini adalah sinopsis dan jadwal tayang Ishura episode 12 lengkap dengan informasi tempat streaming sub Indo atau subtitle Indonesia yang resmi dan legal.